Marwandy, Mediator Non Hakim Silaturahmi Ke Pengadilan Negeri Sintang

Bpk Marwandy bersama dengan Ketua PN Sintang


Sintang||Marwandy, S.Psi.,S.H.,M.H, mediator bersertifikat yang juga berprofesi sebagai seorang Advokat  melakukan kunjungan  ke Kantor Pengadilan Negeri Sintang pada hari selasa (5/12/2023). Dalam pertemuan yang berlangsung akrab, Marwandy berkesempatan bertemu dengan Ketua Pengadilan Negeri Sintang, Bapak YM. Muhammad Zulqarnain, S.H.,M.H , dalam rangka mempererat hubungan kerja sama dan membangun kolaborasi yang lebih erat di bidang penyelesaian sengketa.

Dalam wawancara kepada media ini, Bapak Marwandy Mediator Non Hakim bersertifikat dan terdaftar di Pengadilan Negeri Sintang dan juga di Pengadilan Negeri Pontianak ini menyampaikan pentingnya kerjasama yang harmonis antara Mediator seperti dirinya dengan lembaga peradilan yang ada. "Kerjasama yang baik antara mediator independen dan pengadilan sangatlah vital dalam menegakkan keadilan serta memberikan akses yang lebih luas bagi masyarakat untuk menyelesaikan konflik dengan cara yang lebih damai," ucap Marwandy.

Sementara itu, Ketua Pengadilan Negeri Sintang, YM. Bapak Muhammad Zulqarnain, S.H.,M.H mengapresiasi langkah Marwandy dalam menjalin komunikasi yang baik antara pihak mediator bersertifikat dengan lembaga peradilan. "Kami menyambut baik upaya dari para mediator yang sudah terdaftar di di PN ini untuk bersinergi dengan kami guna menciptakan lingkungan yang lebih kondusif dalam menyelesaikan berbagai konflik di masyarakat yang masuk ke pengadilan, harapan kami juga keberadaan Mediator Non Hakim di PN Sintang dapat membantu mengurangi beban kerja Hakim-Hakim di PN Sintang yang terkait dengan proses mediasi di lingkungan Pengadilan ujar Bapak Zulqarnain.

Kunjungan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk mempererat hubungan antara para mediator independen dan lembaga peradilan, serta meningkatkan efektivitas penyelesaian sengketa di tengah-tengah masyarakat.