BERITA MTQ: Sapras MTQ Tingkat Provinsi Ke-29 Sudah Sesuai Dengan Jadwal



wartasintang.com: Wakil Ketua V Panitia MTQ XXIX Tingkat Provinsi Kalimantan Barat, Zulkarnaen mengatakan, pembangunan dan persiapan infrastuktur yang akan dijadikan tempat pelaksanaan MTQ di Sintang sudah sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

Hal tersebut diungkapkannya usai mendampingi Tim Asistensi Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Provinsi Kalimantan Barat memonitoring sejumlah lokasi yang akan digunakan sebagai lokasi perlombaan penyelenggaraan MTQ Ke-XXIX Tingkat Provinsi Kalbar tahun 2021 di Kabupaten Sintang, pada Kamis, (2/12/2021). 

“Sebanyak 7 lokasi yang akan dijadikan tempat pelaksanaan MTQ semuanya sudah sesuai dengan jadwal yang ditentukan, sudah sesuai dengan rencana, apalagi pada hari ini sudah H-9 pelaksanaan, dan masih sesuai jadwal,” kata H. Zulkarnaen. 

Dirinya menegaskan bahwa ke-7 tempat perlombaan MTQ yang diantaranya terdampak banjir sudah dilakukan pembersihan perbaikan dan pembersihan.

“Terkait dengan tempat perlombaan MTQ yang pasca terdampak banjir semuanya sudah kita bersihkan, semua sudah siap, target kita, tempat-tempat seperti yang belum terselesaikan target tanggal 9 Desember 2021 semua sudah siap, untuk panggung utama yang berada di Stadion Baning kita kejar target hingga tanggal 7 atau 8 Desember 2021 sudah rampung," akunya

Dengan pembangunan-pembangunan dan penyediaan fasilitas pendukung pada pelaksanaan MTQ ke-XXIX tingkat Provinsi Kalbar tahun 2021, ia  berharap tidak  terjadi lagi curah hujan yang cukup tinggi.

“Kita harapkan cuaca bisa bersahabat, cuaca yang baik, jangan sampai banjir lagi, agar kita bisa maksimal menuntaskan pembangunan-pembangunan demi terlaksana dengan baik pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Kalbar di Sintang tahun 2021 ini," harapnya. (*)