Bupati Sintang Apresiasi Kinerja Kejaksaan Negeri Sintang



wartasintang.com, SINTANG : Bupati Sintang, Jarot Winarno mengutarakan apresiasinya atas kinerja dari jajaran Kejaksaan Negeri Sintang, dibawah kepemimpinan Kepala Kejaksaan Negeri Sintang, Imran.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Sintang Jarot Winarno saat acara perpisahan dengan Kepala Kejaksaan Negeri Sintang di Pendopo Bupati Sintang pada Rabu, (17/2/2021).

Imran sendiri akan segera menempati pos barunya sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Jombang, Jawa Timur setelah memimpin Kejaksaan Negeri Sintang selama hampir dua tahun.

"Pemerintah Kabupaten Sintang dengan segenap jajaran serta seluruh masyarakat Kabupaten Sintang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Kejaksaan Negeri Sintang Imran,  yang sudah memberikan kinerja yang baik hingga memperoleh predikat wilayah bebas korupsi atau WBK," kata Jarot Winarno

Ditambahkan, Kajari Sintang dimasa pandemi covid-19 juga sudah memberikan contoh terbaik sebagai sebuah institusi dalam memberikan pelayanan yang prima.

"Kejaksaan Negeri Sintang sudah membuat outdoor space working atau tempat bekerja di luar ruangan dalam rangka mencegah penyebaran virus corona. Untuk menghindari kerumunan dalam ruangan atau gedung, maka pelayanan bisa dilakukan di luar ruangan,” terang Bupati Sintang.

Diungkapkan juga oleh Bupati, bahwa Sintang merupakan model rumah besar untuk semua komponen bangsa, yang sudah dibangun sejak lama. Bupati juga memuji Kajari  Sintang yang bisa langsung beradaptasi bahkan fasih mengucapkan salam ciri khas masyarakat Suku Dayak di Kalimantan Barat dan yang khas masyarakat Kabupaten Sintang.

"Ini luar biasa dan memudahkan masyarakat menerima beliau dan memberi apresiasi kepada beliau. Kami yakin bahwa pengalaman di Sintang nanti, akan mampu mewarnai tugas di Jombang nanti," kata Jarot mengakhiri sambutannya. (*)