Gelar Rapat Persiapan Pelaksanaan Pencanangan Keluarga Berencana dan Keluarga Sehat, PKK Sintang Akan Lakukan Hal Ini

WARTASINTANG.COM - PKK Kabupaten Sintang periode 2019-2020 gelar rapat guna persiapan pelaksanaan pencanangan kegiatan Kesatuan Gerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga Kesehatan. Rapat ini digelar di Balai Pegodai pada Senin, 14 Oktober 2019.

Dalam rapat ini ketua tim penggerak PKK Sintang merencanakan pelaksanaan pencanangan kegiatan ini dilaksanakan di Desa Landau Bara Kecamatan Kayan Hulu. “Kami rencanakan kegiatan akan dilaksanakan pada Rabu, 20 Nopember 2019. Untuk itu mohon saran, masukan dan dukungan dari banyak pihak supaya kegiatan ini bisa berjalan lancar. Dan persiapan-persiapan yang kita lakukan bisa maksimal,” terang Yosepa Sepina Biong.

Dalam kegiatan itu tim PKK Sintang juga akan melakukan kegiatan penanaman pohon. Selain itu juga akan melakukan kegiatan sembako murah melalui operasi pasar kerjasaman dengan Bulog.

"Kami juga minta dukungan dinas instansi terkait untuk menyumbangkan sarana kontak dan sebagainya untuk masyarakat disana. Kami perlu bantuan tenaga medis untuk memberikan pelayanan. Tim medis Kabupaten, Kecamatan dan Desa bisa bergabung nanti," tambah Yosepa Sepina Biong.

Rencana kegiatan ini mendapat sambutan positif dari Ma'ruf Toha selaki Sekretaris Dinas Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Sintang.

“Saya menyarankan agar bisa dilakukan paling tidak dua kali survey ke Desa Landau Bara. Waktu kita kan masih cukup panjang untuk persiapan. Pada saat kegiatan berlangsung, kita akan lakukan pelayanan KB, sarasehan dan dialog mengenai PKK dan Keluarga Berencana,” terang Ma’aruf Toha.

Kepala Desa Landau Bara Kecamatan Kayan Hulu Sukirman Bayu menyampaikan rasa senang dan bangga karena desa Landau Bara bisa ditunjuk menjadi lokasi pelaksanaan kegiatan tingkat kabupaten.

“Kami sangat siap menjadi tuan rumah pelaksana kegiatan ini. Setelah rapat ini kami akan langsung melakukan persiapan dengan melaksanakan rapat dan membentuk tim di desa. Desa kami baru ini menjadi lokasi pelaksanaan kegiatan tingkat kabupaten tapi kami siap,” terang Sukirman Bayu.

"Kami juga akan informasikan kepada masyarakat tentang akan adanya pelaksanaan pasar murah. Saya yakin masyarakat kami akan dengan senang hati menyambut kegiatan. Kami ada lapangan sepakbola untuk kegiatan ini," ujar Sukirman Bayu dengan semangat. (*)