RAZIQ: KAMI JUGA SANGAT MENYADARI BAHWA KITA MEMILIKI KETERBATASAN DALAM PENGANGGARAN

wartasintang.com: “Usulan dari masyarakat ada banyak demikian pula harapan masyarakat pada pemerintah daerah dalam mengakomodir agar usulan-usulan itu dapat terealisasi saya pandang cukup besar,” sebut Anggota DPRD Sintang, Ghulam Raziq, Jumat (3/6/2022).

“Menurut saya proses pembangunan di Sintang ini berjalan dengan baik. Keterlibatan masyarakat kita lihat juga cukup baik. Kami juga sangat menyadari bahwa kita memiliki keterbatasan dalam penganggaran tapi kita bersama pemerintah akan lihat prioritas-prioritas yang utama yang patut untuk direalisasikan pada ini nanti,”tambah Raziq.

Raziq mengakatan bahwa DPRD akan berusaha semaksimal mungkin agar usulan masyarakat tersebut dapat terealisasi. Politisi Partai Persatuan Pembangunan itu mengingatkan bahwa penyampaian usulan tersebut, hendaknya diiringi dengan perasaan legawa dari masyarakat saat usulan tersebut dianggarkan sesuai prioritas dan ketersediaan anggaran pemerintah.

Anggota DPRD Dapil Sintang Kota itu menambahkan agar masyarakat juga memahami bahwa dalam 2 tahun terakhir proses pembangunan tersendat karna pandemi covid 19. Sehingga ketika peraturan pembatasan sudah mulai dilonggarkan oleh pemerintah, daerah juga mulai memilah prioritas pembangunan yang mungkin dilakukna dalam anggaran yang masih sangat terbatas.

“Memang tahun ini tidak lagi seperti dua tahun lalu yang bolak-balik memotong anggran sampai-sampai banyak rencana pembangunan dibatalkan. Namun tidak lantas pula bisa mengerjakan semua hal, semua penting tapi tetap harus dipilah karna anggaran kita belum stabil,” ungkap Raziq.

“Menurut saya pembangunan kita kini berjalan dengan baik. Keterlibatan masyarakat kita lihat juga cukup baik. Berkenaan dengan usulan pembangunan yang disampaikan, Saya melihat bahwa kebutuhan akan infrastruktur dasar seperti jalan dan jembatan masih menjadi kebutuhan terbanyak masyarakat Sintang khususnya yang berada di kota,” tambahnya. (*)