WARTASINTANG.COM: Tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Sintang kembali melakukan kegiatan razia penegakan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 di wilayah Kota Sintang, Jumat (16/4/2021) malam.
Kegiatan yang di pimpin langsung Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto, dan Wakapolres Sintang, Kompol Alber Manurung kali ini menyasar dua lokasi tempat usaha warung kopi di sekitaran Kota Sintang, yakni Ruang Kopi 77 dan D'lounge.
Rute pertama tim melakukan penegakan prokes ke salah satu warung kopi di Jalan Lintas Melawi di Ruang Kopi 77. Ditempat ini, Satgas menjumpai ada total 33 orang pengunjung termasuk penjaga warkop yang di data dan lakukan tindakan swab test antigen. Dari hasil test tersebut, ke 33 orang itu di nyatakan negatif semua.
"Ditempat ini, dari hasil swab test antigen, kita tidak mendapati pengunjung yang positif. Satgas tetap menyampaikan himbauan kepada para pengunjung," ujar Wakil Bupati.
Selanjutnya tim bergerak menuju rute kedua yakni ke salah satu warkop D'lounge di Jalan Taruna Sintang. Di tempat tersebut tim mendapatkan total 30 orang pengunjung dan termasuk pemilik warkop di data dan juga langsung di lakukan swab test antigen.
"Dari hasil test 30 orang tersebut di temukan salah satu pengunjung dengan hasil positif corona. Kemudian yang bersangkutanpun langsung dievakuasi ke Rusun RSUD Ade M. Djoen Sintang untuk menjalani karantina dan dilakukan swab test PCR," ungkap Sudiyanto.
Sebelumnya pada razia yang dilaksanakan Kamis malam, Satgas Penanganan Covid-19 juga mendapatkan seorang pengunjung warkop positif Corona. Dengan demikian, dari hasil razia oleh Satgas Covid-19 dua malam berturut- turut, didapati dua pengunjung warkop yang positif covid-19. (phs)