Jenguk Nenek Sebatang Kara di RSUD Sintang, Bukti Kepedulian Santosa dan Lim Hie Soen Kepada Masyarakat Sintang


WARTASINTANG.COM - Anggota DPRD Sintang dari Komisi A Santosa dan Lim Hie Soen dikenal sebagai wakil rakyat yang rutin turun mengunjungi masyarakat. Bagi mereka ini adalah bukti konkrit kepedulian mereka kepada masyarakat Sintang.

Sekalipun sibuk dalam beberapa kegiatan di Kabupaten Sintang, Ketua Komisi A DPRD Sintang Santosa beserta anggota Komisi A Lim Hie Soen menyempatkan diri untuk menjenguk Mbah Mirah (60) warga di RT03/RW01 Gang Sejahtera, Kapuas Kanan Hilir, Sintang yang dirawat inap di RSUD Ade M Djoen Sintang yang didiagnosa menderita sakit diabetes.

Hal ini adalah respon cepat Komisi A DPRD Sintang setelah mendapatkan informasi bahwa Mbah Mirah sakit dan butuh pertolongan segera. Untuk itu mereka segera melakukan kunjungan ke RSUD Ade M Djoen Sintang.

Dalam kunjungan ini Santosa dan Lim Hie Soen menyatakan Komisi A DPRD Sintang siap membantu untuk proses kesembuhan Mbah Mirah. 

"Memang Mbah Mirah masuk sebagai pasien BPJS Kesehatan, namun jika ada yang memerlukan bantuan kami, kami siap membantu. Saya juga sudah teken buat tidakan operasi dan lainnya. Intinya, kita ingin yang terbaik buat Mbah Mirah" ungkap Santosa.

Santosa juga menyampaikan bahwa Mbah Mirah akan segera menjalani tindakan operasi, oleh sebab itu Santosa memohon doa kepada seluruh masyarakat Sintang agar proses pengobatan ini dapat berjalan dengan baik dan Mbah Mirah bisa mendapatkan pelayanan medis yang terbaik di RSUD Sintang.

Pada kesempatan yang sama, Lim Hie Soen juga menyampaikan harapan semoga proses pengobatan dapat berjalan lancar dan Mbah Mirah cepat pemulihannya. "Kemarin kami membesuk Mbah Mirah. Semoga Mbah Mirah cepat sembuh dari penyakit yang dialami, dan kami dari Komisi A siap membantu," ujar Lim Hie Soen kepada awak media kami via WhatsApp (06/03/2020).

Lim Hie Soen juga menyampaikan bahwa Komisi A akan mencari solusi supaya Mbah Mirah bisa mendapatkan kehidupan yang layak. "Kondisi Mbah Mirah memang sangat memprihatinkan. Oleh sebab itu kami akan mencari solusi supaya setelah sembuh Mbah Mirah bisa mendapat kehidupan yang layak," sambung Lim Hie Soen.