Tak Sebatas Program 100 Hari, Ini Yang Akan Dikerjakan Jarot-Sudiyanto Usai Dilantik

 


WARTASINTANG : Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji, melantik Jarot Winarno, dan Sudiyanto,  sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sintang periode 2021-2026 di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalimantan Barat pada Jumat, (26/2/2021).

Usai dilantik, Bupati Sintang Jarot Winarno, menyampaikan bahwa ini adalah periode ketiganya memimpin Kabupaten Sintang. 

Jarot pernah menjadi Wakil Bupati Sintang periode 2005-2010, menjadi Bupati Sintang periode 2016-2021 dan terpilih kembali menjadi Bupati Sintang periode 2021-2026. 

“Sehingga program kerja pertama kami tidak sebatas pada 100 hari pertama. Buat kami Sintang adalah cita-cita yang belum tercapai. Kami akan terus bekerja, ada banyak pekerjaan yang memang belum selesai. Jadi tugas kami adalah menjaga Sintang dari virus corona dan karhutla. Kami juga akan segera memulihkan ekonomi masyarakat Kabupaten Sintang. Dan kami akan melanjutkan dan menyelesaikan yang belum bisa kami selesaikan,” terang Bupati Sintang

Bersama Sudiyanto, dirinya berjanji akan memberikan keringanan retribusi, pajak, sewa ruko milik pemda, bantuan kepada UMKM. 

"Kami juga mengutamakan perbaikan infrastruktur dasar supaya memperlancar arus barang dan orang. Penurunan angka stunting yang tinggal 32 persen, termasuk kewenangan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yang ada di Kabupaten Sintang akan kami lakukan koordinasi dan komunikasi yang baik dengan Bapak Gubernur Kalimantan Barat,” tambah Bupati Sintang 

Dirinya menegaskan pelantikan yang baru dilakukan adalah baru tahap awal dari kepemimpinannya dengan Sudiyanto. 

"Kami akan berteman sampai 5 tahun masa jabatan. Kalau perlu, pertemanan kita akan kita perpanjang,” terang Bupati Sintang.

Sementara Wakil Bupati Sintang Sudiyanto,  menjelaskan bahwa sebagai wakil bupati dirinya siap membantu Bupati Sintang.

"Apapun yang sudah direncanakan oleh Bapak Bupati Sintang, itulah rencana dan program  saya, dan saya siap membantu supaya bisa dilaksanakan. Tidak ada lagi program Bupati Sintang sendiri dan program Wakil Bupati Sintang. Yang ada adalah satu program, kami itu satu paket. Tupoksi saya sebagai Wakil Bupati Sintang akan saya jalankan dengan baik seperti dalam hal pengawasan dan yang lain,” terang Sudiyanto.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang  Yosepha Hasnah, mengucapkan selamat dan sukses kepada Bupati dan Wakil Bupati Sintang periode 2021-2026 yang baru saja dilantik oleh Gubernur Kalimantan Barat. 

“Kami berharap pembangunan fisik, sosial kemasyarakatan dan roda pemerintahan segera dijalankan dengan sangat baik. Begitu juga dalam hal tugas-tugas lain yang menanti” terang  Yosepha Hasnah

Pasangan Jarot Winarno  dan Sudiyanto, dalam pesta demokrasi pada 9 Desember 2020 yang lalu diusung oleh 5 partai politik dengan total 17 kursi di parlemen Kabupaten Sintang.

Adapun kelima parpol tersebut yakni Nasdem, Golkar, PKB, PPP, dan PKPI.  Pasangan ini juga didukung oleh 4 parpol lainnya yakni, PKS, PSI, Partai Berkarya dan  partai Garuda. 

Pada pelaksanaan pilkada Sintang tahun 2015 yang lalu  Jarot Winarno,  berpasangan dengan  Askiman,  meraih kemenangan setelah mendapatkan 93.778 suara atau 41,90 persen. 

Sedangkan saat pelaksanaan pilkada Sintang tahun 2020,  Jarot Winarno,  berpasangan dengan Sudiyanto,  mampu meraih kemenangan setelah mendapatkan 114.529 suara atau 47, 95 persen. 

Pada periode pertamanya memimpin Kabupaten Sintang,  Jarot Winarno,  sebagai Bupati Sintang dan  Askiman,  sebagai Wakil Bupati Sintang periode 2016-2021 dilantik langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat  Cornelis,  di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar  pada Rabu 17 Februari 2016 yang lalu. (*)