WARTASINTANG.COM - Anggota DPRD Sintang dari Komisi A, Maria Magdalena mengungkapkan, para orangtua harus lebih tegas memperhatikan pergaulan dan aktivitas anak-anaknya, terutama pada masa pandemi ini.
Seperti dalam pantauan awak media kami, banyak milenial yang berkumpul di kafe ataupun di warung kopi tanpa memakai masker atau memakai masker tapi hanya sebagai hiasan karena tidak dipakai menutupi mulut dan hidung.
“Kita berharap supaya orangtua lebih waspada lagi terhadap anak-anaknya. Kalau keluar rumah tanyakan kemana jalannya dan pastikan pada tujuan yang jelas dan waktu, selalu dikontrol. Apalagi di tengah masa pandemi ini. Jika tidak penting-penting sekali lebih baik di rumah saja,” ujarnya, Sabtu (24/10).
Maria Magdalena memaparkan bahwa pada masa pandemi ini bukan hanya perlu mengawasi pergaulan anak tetapi juga harus memperhatikan apakah anak-anak menaati protokol kesehatan yang telah dikeluarkan pemerintah.
"Saat ini memakai masker jika keluar rumah itu sudah seperti naik sepeda motor harus pakai helm. Jadi anak-anak yang memasuki masa remaja ini harus ditegaskan pentingnya aturan 3 M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak sosial ketika melakukan aktivitas di luar rumah," paparnya kembali.
Dirinya menambahkan, kontrol orang tua harus lebih intens pada masa pandemi ini, selain untuk menjaga anak-anak terjerumus dalam pergaulan bebas juga untuk memastikan anak-anak ini tidak membawa virus balik ke rumah.
"Virus ini tidak kelihatan dan bisa menyerang siapa saja. Jadi pastikan patuhi aturan protokol kesehatan jika ke luar rumah," tutupnya. (*)