WARTASINTANG.COM - Dalam Rangka Memperingati HUT RI Ke-75 tahun 2020 ini Pemkab Sintang melaksanakan lomba yang belum pernah diadakan di Kabupaten Sintang, yaitu lomba Race Boot 40 PK dan 15 PK.
Bupati Sintang hadir langsung guna membuka turnamen race boot 40 Pk dan 15 PK. Tampak hadir pada acara tersebut ketua DPRD Kabupaten Sintang, Kejari Sintang, Ketua KONI Sintang, Anggota DPRD Sintang, serta jajaran Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Sintang yang di laksanakan di Taman Bungur Depan Pendopo Bupati Sintang pada Sabtu Pagi (15/8/20).
Bupati dalam sambutannya mengatakan race boot ini pertama kali diselengarakan di Sintang guna menjaga dan melestarikan peradaban sungai. Dan turnamen ini cukup menantang para peserta karena perlu persiapan yang benar-benar matang, juga mempunyai resiko yang tinggi dan perlu kita perhatikan resiko yang bakal terjadi dan harus di lihat benar untuk keselamatan peserta lomba
Bupati menambahkan lomba race boot ini bisa dijadikan agenda tahunan Kabupaten Sintang.
"Kita agendakan sebab jarang-jarang dilaksanakan. Kita punya sungai Kapuas, salah satu sungai terpanjang di Indonesia dan di Sintang ini sangat memadai untuk diadakan lomba seperti ini," ujar Jarot Winarno.
Bupati Sintang juga mengatakan bahwa turnamen ini tidak bisa dilaksanakan di semua daerah. Jadi sangat baik jika diagendakan sebagai turmanen tahunan guna menjaga kelestarian peradaban kegiatan sungai di Kabupaten Sintang.
"Melestarikan peradaban sungai penting karena sungai merupakan sumber kehidupan masyarakat pesisir. Dan dengan dilaksanakan lomba seperti ini menarik perhatian sehingga kedepan tambah ramai peserta yang ikut lomba," tutup Jarot Winarno. (*)