DWP Sintang Gelar Lomba Cerdas Cermat dan Merangkai Buket Bunga

 

 

SINTANG- Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Sintang melaksanakan lomba cerdas cermat dan merangkai buket bunga pada Sabtu, 4 November 2023 di Aula Bappeda Kabupaten Sintang.

Marsiana Timben Marchues Afen Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Sintang menjelaskan bahwa lomba-lomba ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan yang ke 24 Tahun  2023 di Kabupaten Sintang.

“Dengan kegiatan ini, kami berharap anggota DWP Sintang mau belajar, meningkatkan kemampuan, menggali bakat dan menumbuhkan kreativitas sehingga dapat mengembangkan kualitas sebagai istri aparatur sipil negara menuju kesejahteraan keluarganya” terang Marsiana Timben

“Lomba ini juga bagian dari menjalankan tugas organisasi DWP yakni mewujudkan kesejahteraan anggota dan keluarganya melalui peningkatan sumber daya anggotanya. Kegiatan yang kita laksanakan selalu diarahkan untuk meningkatkan kualitas kehidupan dan sumber daya angota, agar semakin baik dan mandiri dalam menghadapi kehidupan di era globalisasi saat ini” terang Marsiana Timben

“saya senang dan menyambut baik pelaksanaan lomba-lomba yang akan diselenggarakan oleh panitia peringatan HUT Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Sintang Tahun 2023 ini. Kami sangat mendukung dan terima kasih kepada seluruh panitia yang sudah mempersiapkan dan melaksanakan aneka lomba ini” tambah Marsiana Timben

“kegiatan ini bisa dilaksanakan karena kerjasama yang baik pengurus DWP Sintang, seluruh panitia dan siapa saja yang sudah membantu. Kami yakin juga bahwa tim juri akan mengedepankan obyektivitas dalam menilai hasil karya peserta lomba. Kepada seluruh peserta lomba agar menyadari bahwa menang kalah adalah hal yang biasa. Dalam lomba, pasti ada yang kalah dan menang. Kegiatan lomba ini kita jadikan ajang silaturahmi dan meningkatkan kreativitas ibu-ibu anggota DWP” tambah Marsiana Timben

“kegiatan ini kita laksanakan karena ingin mendorong ibu-ibu anggota DWP Sintang untuk bisa berkreasi dan meningkatkan pengetahuan keterampilan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia semakin baik. Saya berharap DWP di setiap OPD dan Kecamatan untuk selalu aktif melakukan kegiatan sehingga DWP OPD dan Kecamatan terasa hidup dan aktif serta tidak membosankan” tutup Marsiana Timben

“hari ini kita hanya melaksanakan lomba merangkai buket bunga. Sementara lomba cerdas cermat akan kita laksanakan pada tanggal 11 November 2023. Tapi pembukaannya kita satukan hari ini. Kami juga sudah melaksanakan seminar pada 25 Oktober 2023 yang lalu di Balai Praja” terang Marsiana Timben

“lomba merangkai buket bunga hari ini diikuti  29 Dharma Wanita Persatuan yang terdiri dari  27 DWP OPD dan  2 DWP Kecamatan. Sedangkan lomba cerdas cermat nanti akan diikuti oleh  27 DWP OPD”tutup Marsiana Timben. (Rilis Kominfo)