Sambut Tri Hari Suci, Katedral Sintang Terapkan Prokes Ketat



WARTASINTANG :Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah Sintang yang juga Ketua DPP Kristus Raja Katedral Sintang,  Yustinus Jukardi mengungkapkan umat Katolik yang akan melaksanakan misa dalam rangka Tri Hari Suci agar mematuhi dan mengikuti protokol kesehatan yang sudah ditetapkan panitia.

Hal itu disampaikan Yustinus, mengingat hari ini, Kamis (1/4/2021) umat Katolik sudah memasuki Tri Hari Suci.

"Sudah jadi kesepakatan DPP, Pastor Paroki dan Panitia Paskah bahwa kegiatan Tri Hari Suci, mulai hari ini Kamis Putih, Jumat Agung, dan Sabtu Suci serta hari Paskah kita terapkan prokes ketat," ujarnya.

Penerapan Protokol Kesehatan ini, kata Yustinus sudah dilakukan jauh sebelumnya, seperti pada hari minggu biasa.

"Sebenarnya sudah kita terapkan pada misa hari minggu, tapi kali khusus jelang paskah memang kita lebih ketatkan lagi," jelasnya.

Yustinus mengatakan, berdasarkan surat edaran dari satgas penanganan covid-19 yang diterima, Panitia Paskah 2021 diminta untuk menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan Paskah 2021.

"Ya, surat sudah kita terima yang intinya panitia untuk mempersiapkan segala sesuatu, mulai dari desinfectan, pengukur suhu (thermogun), menyediakan sarana cuci tangan dan sabun," ungkapnya.

Selain itu lanjutnya, Panitia akan juga memantau umat untuk menggunakan masker sepanjang misa, termasuk juga pyshycal distancing atau mengatur jarak duduk umat, baik didalam katedral, maupun ditenda dan Balai Kenyalang.

"Untuk umat yang hadir langsung sudah kita batasi 50 persen, khususnya didalam katedral. Diluar katedral kita atur jarak duduknya," jelasnya. (*)