CSR Membantu Masyarakat Yang Terkena Dampak Covid-19

 


WARTASINTANG : Pandemi virus corona atau covid-19 yang menyerang Indonesia memberi dampak cukup mengkhawatirkan. Tak hanya sektor kesehatan, sektor ekonomi pun harus merasakan pahitnya dampak covid-19 ini.

Pemerintah harus mengeluarkan kebijakan social distancing dan bekerja dari rumah untuk menekan penyebaran virus ini. Kebijakan ini berdampak langsung pada sebagian masyarakat, terutama pekerja informal yang mengandalkan pendapatan harian.


Oleh karena itu, Wakil Bupati Sintang meminta agar perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Sintang untuk mengalokasikan program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk membantu masyarakat yang terkena dampak dari Covid-19. Apalagi, di tengah pandemik Covid-19, kebijakan perlambatan (slow down) sangat mempengaruhi perekonomian, utamanya bagi masyarakat ekonomi menengah ke bawah.

"Melalui program CSR ini, diharapkan bisa ikut membantu dalam Social Safety Net (Jaring Pengaman Sosial)," ujarnya, saat membuka pelaksanaan Sosialisasi Penganugerahan Pertanggungjawaban Sosial Perusahaan (TSP) Award Tahun 2021 dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang Tahun 2022 di Ruang Rapat Bappeda Kabupaten Sintang pada Jumat kemarin, (12/3/ 2021).

Ia menuturkan, kebijakan slow down ini akan berimbas pada kegiatan individu, kelompok-kelompok, utamanya pada sektor usaha mereka. Dalam hal ini terkait penutupan kegiatan yang sifatnya massif dan mulai tidak melakukan kegiatan ekonomi, yang juga berdampak pada pekerjanya.

“Ada beberapa tantangan yang akan kita hadapi di tahun 2021 ini seperti pandemi covid-19 yang menyebabkan pembatasan aktivitas masyarakat yang berimbas pada aktivitas bisnis dan perekonomian serta perubahan signifikan pada kebijakan pembiayaan pembangunan, baik pada tingkat nasional sampai kabupaten," ujarnya.

Selain itu, disaat pandemi covid-19 ini, banyak pembiayaan difokuskan untuk menanggulangi penyebaran covid-19.

"Merujuk pada kondisi ini, keberadaan dan kontribusi perusahaan yang ada di Kabupaten Sintang, melalui CSR, akan sangat membantu masyarakat di sekitar wilayah kerja perusahaan. Mengatasi persoalan yang ada di tengah masyarakat,” tambah Wakil Bupati Sintang. (*)