Jarot Winarno Diganjar Penghargaan Oleh SIWO PWI Pusat karena Kepeduliannya Terhadap Olahraga

WARTASINTANG.COM - Bicara masalah olahraga di Bumi Senentang maka Bupati Jarot tidak akan luput dari liputan juga. Itu terlihat jelas dari 3 tahun kepemimpinan beliau di Kota Sintang. Perhatian, dukungan, kepedulian dan kebijakan yang diberikan Bupati Sintang terhadap pengembangan dan pembangunan olahraga di Kabupaten Sintang tidak diragukan lagi. Sebab itulah Jarot diganjar penghargaan oleh Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Pusat sebagai “BUPATI PEDULI OLAHRAGA”.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Ketua Umum PWI Pusat, Atal Sembiring Depari kepada Bupati Sintang Jarot Winarno dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) 2019 di Gedung Granadi Surabaya, Jumat (8/2/2019) kemarin.

Penyerahan penghargaan kepada Bupati Sintang dan tokoh lainnya yang peduli dengan olahraga dilaksanakan dalam sebuah acara Golden Award Malam Anugerah Olahraga Siwo PWI 2019.

Terpilihnya Bupati Sintang dr. Jarot Winarno melewati seleksi yang cukup ketat, sebab PWI Provinsi dari seluruh Indonesia juga mengusulkan kepala daerahnya yang berprestasi, terutama di bidang olahraga.

Bupati Sintang dianggap memiliki kepedulian dan sudah mengabdikan diri pada bidang olahraga. Bupati Sintang dr. Jarot Winarno usai menerima penghargaan menyampaikan terima kasih kepada PWI atas penghargaan ini.

“Di bidang olahraga. Ini penghargaan yang ketiga kalinya saya terima. Saat Gubernur Kalbar Aspar Aswin dan Cornelis saya juga mendapatkan penghargaan pada bidang olahraga pada saat Hari Olahraga Nasional,” kata Jarot.

Terkait  masalah olahraga di Sintang terkendala atlet yang dibina saat ini kemudian kuliah di Pontianak pada akhirnya bergabung dengan klub di Pontianak.

Untuk mencapai prestasi olahraga, menurutnya pembinaan usia dini, olahraga rakyat, fokus pada induk olahraga seperti beladiri dan atletik yang memang selalu berprestasi. Pembinaan usia dini juga memerlukan dukungan dana yang memadai dari Pemda.

"Ngurus olahraga ini harus dengan hati. Kalau tidak dengan hati tidak akan bisa. Soal sarana prasarana, di Sintang sudah bagus, yang belum itu untuk renang dan jalur balap motor," katanya.
Untuk itu direcanakan akan segera bangun lapangan sepak takraw dan kolam renang standard olimpiade. “Balap motor ada permintaan para pembalap untuk menggunakan Bandara Susilo juga. Tapi akan kita coba lihat,” terang Bupati Sintang.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang Hendrika menyampaikan bahwa wajar jika Bupati Sintang mendapatkan penghargaan ini karena perkembangan olahraga di Kabupaten Sintang sangat pesat sejak dipimpin dr. Jarot Winarno.

Sementara itu, Ketua Umum PWI Pusat, Atal Sembiring Depari menjelaskan sangat menghargai upaya banyak tokoh, atlet dan kepala daerah yang sudah bekerja keras membangun olahraga di Indonesia.

Harapannya dunia olahraga Indonesia dan Sintang khususnya makin berkembang dan bisa mencetak prestasi-prestasi luar biasa nantinya. (*)